Posted by : rethafarm Minggu, 19 April 2020


                             
                          Perkenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru




           Pada tanggal 20 agustus 2019 merupakan kegiatan pertama mahasiswa baru dikenalkan dengan berbagai hal yang berkaitan dengan kampus Politeknik Katolik Mangunwijaya yang berada di Semarang. kegiatan ini dilakukan di gedung teater yang berada di kampus 3 Prodi Analis Kesehatan JL. Mayjend Sutoyo No 69 Semarang.

Sebelum kita menjadi  bagian dari salah satu mahasiswa Politeknik Katolik Mangunwijaya kita melakukan pendaftaran, tes seleksi yang sangat panjang sehingga kita di terima menjadi bagian dari Politeknik Katolik Mangunwijaya.

 Kita dikenalkan oleh dosen, romo derektur, kakak- kakak tingkat dari berbagai prodi yang ada di Politeknik Katolik Mangunwijaya, tentang lingkungan kampus, kegiatan yang ada di kampus, tata cara pada saat kita berada dan mengikuti kegiatan di kampus, struktur organisasi, arti logo Politeknik Katolik Mangunwijaya, dan kita dikenalkan oleh Romo Mangun yang menjadi pedoman bagi Politeknik Katolik Mangunwijaya.

Logo Politeknik Katolik Mangunwijaya berupa motif rumah panggung khas dari Romo Mangunwijaya. Rumah tersebut membentuk formasi huruf M dan W yang merupakan singkatan dari kata Mangunwijaya, diatasnya ada tulisan polteka dan dibawahnya ada tulisan Mangunwijaya. Di sela tulisan sebelah kiri ada lambang Yayasan Bernadus dan sela tulisan sebelah kanan terdapat gambar hati dan merpati.


Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © SEPUTAR FARMASI - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -